Beranda | Artikel
Akan Selalu Ada Orang Yang Menegakkan Kebenaran
Jumat, 21 Januari 2022

Bersama Pemateri :
Ustadz Abdullah Taslim

Akan Selalu Ada Orang Yang Menegakkan Kebenaran adalah bagian dari ceramah agama dan kajian Islam ilmiah dengan pembahasan kitab Keutamaan dan Kemuliaan Ilmu. Pembahasan ini disampaikan oleh Ustadz Abdullah TaslimM.A. pada Kamis, 17 Jumadil Akhir 1443 H / 20 Januari 2022 M.

Ceramah Agama Islam Tentang Akan Selalu Ada Orang Yang Menegakkan Kebenaran

Ali bin Abi Thalib Radhiyallahu Ta’ala ‘Anhu berkata bahwa di muka bumi ini tidak akan pernah habis sama sekali orang berilmu yang akan selalu menegakkan argumentasi Allah Subhanahu wa Ta’ala, selalu menyampaikan hujjah/dalil-dalil dari petunjuk Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Ini juga kabar gembira bahwa meskipun di akhir zaman Allah Subhanahu wa Ta’ala jadikan ilmu itu berkurang dan kebodohan akan tersebar. Sehingga kebanyakan orang nantinya akan menganggap kebenaran sebagai kebatilan dan kebatilan sebagai kebenaran. Akan tetapi senantiasa tetap Allah Subhanahu wa Ta’ala jadikan mereka ini terus ada meskipun di akhir zaman sampai menjelang hari kiamat.

Diterangkan oleh Ibnul Qayyim Rahimahullah bahwa ucapan dari Ali bin Abi Thalib ini jelas sekali ditunjukkan maknanya di dalam sebuah hadits riwayat Imam Muslim, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda:

لا تزال طائفةٌ من أمتي على الحق، لا يضرهم من خذلهم ولا من خالفهم، حتى يأتي أمر الله وهم على ذلك

“Akan senantiasa ada dari umatku ini orang-orang yang menegakkan kebenaran, tidak akan merugikan mereka orang-orang yang menyelisihi atau yang memusuhi mereka, sampai datangnya keputusan Allah Subhanahu wa Ta’ala dan mereka tetap dalam keadaan seperti itu.”

Ini jelas sekali kabar gembira bagi umat ini, bahwa kebenaran akan selalu ada orang-orang yang membawanya sampai di akhir zaman, sampai datangnya keputusan Allah Subhanahu wa Ta’ala menjelang hari kiamat nanti ketika Allah Subhanahu wa Ta’ala mencabut nyawa setiap orang yang masih ada iman di dalam hatinya.

Ini juga ditunjukkan di dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Imam At-Tirmidzi, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam:

مَثَلُ أُمَّتِي مَثَلُ الْمَطَرِ لا يُدْرَى أَوَّلُهُ خَيْرٌ أَمْ آخِرُهُ

“Perumpamaan umatku ini adalah seperti perumpamaan hujan, tidak diketahui yang lebih baik awalnya atau akhirnya.” (HR. Tirmidzi)

Yaitu maksudnya bahwa umat ini dari awal sampai akhir selalu ada orang-orang yang membawa kebenaran/kebaikan sampai di akhir zaman.

Hadits ini juga merupakan dalil seperti yang dikatakan oleh Ali bin Abi Thalib Radhiyallahu Ta’ala ‘Anhu bahwa akan senantiasa ada orang-orang yang menegakkan agama Allah Subhanahu wa Ta’ala, menjelaskannya kepada manusia, menerangkan dalil-dalil dari Al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam kepada manusia.

Jadi senantiasa Allah Subhanahu wa Ta’ala jadikan di muka bumi ini ada orang-orang yang selalu membawa kebenaran. Sehingga tidak ada alasan bagi orang yang hidup di akhir zaman mengatakan bahwa bid’ah tersebar, tidak mengenal lagi mana benar dan salah. Tidak ada alasan, karena ada orang-orang yang selalu membawa kebenaran. Lalu kenapa kamu tidak mencari dan berusaha mengikuti apa yang mereka sampaikan. Padahal yang mereka sampaikan adalah dalil dari Al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam berdasarkan pemahaman para sahabat Radhiyallahu Ta’ala ‘Anhum ajma’in.

Bagaimana penjelasan lengkapnya? Mari download mp3 kajian dan simak penjelasan yang penuh manfaat ini..

Download MP3 Kajian


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/51322-akan-selalu-ada-orang-yang-menegakkan-kebenaran/